Heboh Foto Obama Kecil Salaman dengan Soekarno, Ternyata Inilah Fakta yang Sebenarnya
Credit: www.imgrum.org/tag/Bapakproklamator
PenasaranYee - Media sosial kembali dihebohkan dengan beredarnya foto dua anak kecil yang tengah bersalaman dengan mantan Presiden Republik Indonesia Ir. Soekarno. Banyak yang mengatakan, anak kecil dalam foto tersebut adalah Obama dan saudaranya, Maya Soetoro-Ng.

Namun setelah ditelusuri lagi ternyata dua bocah cilik dalam foto itu ternyata adalah Adi Nasution dan Ida Nasution. Keduanya adalah anak dari Mualif Nasution, sekretaris pribadi Presiden Soekarno dan panitia penyusun buku Sarinah serta di Bawah Bendera Revolusi.

Fakta ini berhasil diklarifikasi oleh akun twitter @SejarahRI, menurut akun tersebut ia membantah kalau yang berada di foto tersebut merupakan mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama.

Berikut ini cuitan dari akun Sejarah Indonesia (@sejarahri) tersebut:
Ini foto BK bersalaman dgn dua anak Mualif Nasution (Adi & Ida), Sekertaris Pribadi BK & Panitia Penyusun Buku Sarinah & DBR. Bkn dgn Obama.
Netizen lainnya juga ikut berpendapat, seperti yang diutarakan oleh akun @ghondil, ia mempercayai kalau foto tersebut merupakan Foto Adi Nasution beserta adiknya Ida Nasution.
andi himawan @ghondil
@detikcom @detikinet Nah dua bocah cilik dalam foto adalah Adi Nasution dan Ida Nasution. anak dari Mualif Nasution, sekertaris pribadi Presiden Soekarno
Fakta dibalik foto tersebut bukanlah Obama adalah dengan menilik kembali bagaimana Obama pernah tinggal di Indonesia, Awal kedatangan Obama ke Indonesia diketahui pada tahun 1967, sedangkan foto Bung Karno dan dua anak kecil itu diambil pada tahun 1962.

Nah bagaimana menurut kamu sob? ini peringatan unutk kita semua, sebelum memposting sesuatu ke media sosial alangkah lebih baik kita untuk mencari kebenarannya terlebih dahulu. karena jika salah2 maka kita sendiri yang akan rugi, semoga saja tidak terjadi pada diri kita.